Siaga Banjir, PLN Bagikan Tips Aman Gunakan Listrik

- Penulis

Jumat, 22 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, MF – Menjelang Natal dan Tahun Baru, intensitas hujan lebat dengan cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terjadi dalam beberapa waktu ke depan. PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi banjir dan risiko terkait kelistrikan, 19 November 2024.

General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, mengajak masyarakat untuk segera melapor apabila menemukan kondisi berbahaya yang berkaitan dengan jaringan listrik, terutama saat terjadi banjir atau cuaca ekstrem.

“Kita memasuki musim penghujan. Kami mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan hal-hal yang berpotensi membahayakan, seperti pohon yang dekat dengan jaringan listrik dan berpotensi tumbang. Informasikan kepada tim PLN melalui aplikasi PLN Mobile atau kantor layanan PLN terdekat, agar kami dapat segera melakukan tindakan, seperti perabasan pohon,” jelas Lasiran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menambahkan, saat terjadi hujan lebat yang berujung banjir, PLN terkadang perlu memutus aliran listrik sementara untuk mengutamakan keselamatan pelanggan serta mencegah kerusakan pada jaringan listrik.

Untuk menghindari bahaya listrik selama musim hujan, Lasiran membagikan beberapa langkah penting yang dapat dilakukan oleh masyarakat:

1. Matikan listrik melalui MCB (_Miniature Circuit Breaker_) di kWh meter rumah Anda jika air mulai memasuki rumah atau terjadi kebocoran dekat instalasi listrik.

2. Cabut peralatan elektronik dari stop kontak dan pindahkan ke tempat yang aman, jauh dari genangan air. Pastikan tubuh dalam kondisi kering sebelum melakukan tindakan ini.

3. Gunakan alat pelindung diri seperti sepatu anti air jika harus beraktivitas di dalam atau luar rumah saat hujan deras atau banjir.

4. Lakukan pemeriksaan atau peremajaan instalasi listrik secara berkala untuk mencegah kerusakan atau kebocoran yang dapat memicu bahaya listrik.

“Air adalah konduktor listrik yang sangat baik, sehingga risiko sengatan listrik meningkat saat banjir. Mari tingkatkan kewaspadaan, khususnya saat hujan deras,” imbau Lasiran.

Masyarakat juga dapat melaporkan gangguan listrik atau potensi bahaya melalui kanal resmi PLN, seperti aplikasi PLN Mobile, Contact Center PLN 123, atau langsung ke kantor PLN terdekat. Dengan langkah proaktif ini, PLN berharap dapat meminimalkan risiko sekaligus menjaga keselamatan pelanggan. (red)

Berita Terkait

Peringatan Isra’ Mi’raj di Masjid Jami Al Anwar Angke
Buku Bumi Lambung Mangkurat – Bentangan Zamrud terbit di HPN 2025 Kalsel
PWI Jakbar Berangkatkan 11 Anggotanya Hadiri Hari Pers Nasional 2025 di Kalimantan Selatan
Dukung Ciptakan SDM Unggul, PWI Pusat dan Universitas Sahid Jakarta Jalin Kerja Sama
Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Siap Kawal Hari Pers Nasional 2025 di Kalsel
Jalan Berlubang di Kawasan MM2100, Pemda Bekasi Diduga Abaikan Keluhan Warga
Lurah Jembatan Lima Nilai Ketua RW Tidak Punya Hak Proregatif atas Pengurus RW
Logo dan Maskot HPN 2025 Resmi Diluncurkan

Berita Terkait

Senin, 27 Januari 2025 - 07:59 WIB

Peringatan Isra’ Mi’raj di Masjid Jami Al Anwar Angke

Sabtu, 25 Januari 2025 - 22:17 WIB

Buku Bumi Lambung Mangkurat – Bentangan Zamrud terbit di HPN 2025 Kalsel

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:58 WIB

Dukung Ciptakan SDM Unggul, PWI Pusat dan Universitas Sahid Jakarta Jalin Kerja Sama

Jumat, 17 Januari 2025 - 19:53 WIB

Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Siap Kawal Hari Pers Nasional 2025 di Kalsel

Kamis, 16 Januari 2025 - 16:18 WIB

Jalan Berlubang di Kawasan MM2100, Pemda Bekasi Diduga Abaikan Keluhan Warga

Berita Terbaru

Pemerintahan

Jalan Rusak di M2100, Pemda Bekasi Ambil Sikap

Senin, 27 Jan 2025 - 18:17 WIB

Uncategorized

Kebijakan PPDB dan Evaluasi Belajar: Masih Dibahas

Senin, 27 Jan 2025 - 08:53 WIB

Sekretaris Kelurahan Angke, Anjas Umaryadi, memberikan sambutan dalam peringatan Isra' Mi'raj di Masjid Jami Al Anwar, Tambora, Jakarta Barat.

Nasional

Peringatan Isra’ Mi’raj di Masjid Jami Al Anwar Angke

Senin, 27 Jan 2025 - 07:59 WIB